Seminar Online Integrasi Interkoneksi Keilmuan

Merespons terbitnya Peraturan Menteri Pendidikan dan Kebudayaan Nomor 3 Tahun 2020 tentang Standar Nasional Pendidikan Tinggi (SNPT), UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta melalui LPM menyusun buku Pedoman Pengembangan Kurikulum Mengacu KKNI, SNPTN, Integrasi-Interkoneksi dan Kampus Merdeka. Penyusunan buku pedoman kurikulum ini melalui proses sangat panjang meliputi diskusi, kajian dan rapat-rapat dengan pimpinan Universitas dan Fakultas/Pascasarjana.

Pada akhirnya buku Pedoman Pengembangan Kurikulum yang baru ini terbit dan disahkan oleh Rektor UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta yang dijabat oleh Plt. Rektor, Dr.phil. Sahiron, MA. Melalui SK Rektor Nomor 103.3 Tahun 2020 tanggal 2 Juni 2020.

Buku Pedoman Pengembangan Kurikulum Mengacu KKNI, SNPTN, Integrasi-Interkoneksi dan Kampus Merdeka ini mendapat respon positif dan pujian dari penggagas integrasi-interkoneksi keilmuan di UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, yaitu Prof. Amin Abdullah yang pernah menjabat sebagai Rektor UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta selama 2 periode (2001-2010).

Sebagai kelanjutan dari terbitnya buku pedoman kurikulum tersebut, LPM menyelenggarakan serial diskusi/seminar online. Seminar akan dilaksanakan beberapa kali dengan menghadirkan para ahli di internal UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta. Tujuan seminar ini adalah untuk menggali dan memperluas wawasan integrasi-interkoneksi keilmuan dan keislaman dalam rangka mengimplementasikan buku Pedoman Kurikulum di tingkat Prodi.

Seri pertama seminar dilaksanakan pada tanggal 6 Juli 2020 secara online. Format online/daring dipilih karena tuntutan kebijakan darurat Covid-19. Tema seri pertama seminar ini adalah integrasi interkoneksi keilmuan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dengan menghadirkan Prof. Amin Abdullah sebagai narasumber utama. Sementara Prof. Sutrisno (Wakil Rektor Bidang Akademik dan Pengembangan Lembaga) dan Dr. Fakhri Husein (Ketua LPM) menyampaikan pengantar singkat tentang kondisi terakhir persoalan akademik kampus serta dinamika penyusunan buku pedoman kurikulum. Bertindak sebagai moderator adalah Dr. Agung Fatwanto, M.Kom., Wakil Dekan Bidang Akademik Fakultas Sains dan Teknologi UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta.

Pelaksanaan seminar online seri pertama ini mendapat sambutan baik dari para dosen dan tendik, baik di lingkungan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta maupun PTKIN dari luar Yogyakarta. Seminar juga diwarna dengan diskusi aktif dari para peserta termasuk para Guru Besar UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta seperti Prof. Machasin, Prof. Syafaatun Almirzanah dan Prof. Dudung Abdurrahman.

Berita Terkait