Penguatan Kerjasama dengan Sharing Program Pengelolaan Mutu yang pada Sekolah Tinggi Pastoral Don Bosco Tomohon dan IAIN-Manado.

UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, sebagai perguruan tinggi pertama di bawah Kementerian Agama yang mendapatkan predikat akreditasi Unggul, memiliki tanggung jawab untuk turut meningkatkan mutu perguruan tinggi terutama di bawah Kementerian Agama. Sebagai bentuk aktitas tridharma perguruan tinggi, yaitu pengabdian kepada masyarakat, Lembaga Penjaminan Mutu (LPM) UIN Sunan Kalijaga melaksanakan kegiatan Penguatan Kerjasama dengan Sharing Program Pengelolaan Mutu yang pada tahun 2022 ini dilaksanakan di Sekolah Tinggi Pastoral Don Bosco Tomohon dan IAIN-Manado.

Sekolah Tinggi Pastoral Don Bosco Tomohon dipilih, salah satunya karena sejak tahun 2017, UIN Sunan Kalijaga telah membina SPMI Perguruan Tinggi Katolik (PTK)pada Direktorat Jenderal Bimbingan Masyarakat Katolik (Ditjen Bimas Katolik) Kemenag RI. Pembinaan SPMI diimplementasikan dalam berbagai kegiatan yaitu Bimbingan Teknis SPMI, Pelatihan Auditor Mutu Internal, Penilaian Beban Kerja Dosen, Penilaian Sertifikat Dosen, dan Pembuatan Aplikasi Dashboard Mutu. Pada kegiatan Pelatihan Auditor Mutu Internal untuk 23 PTK Bimas Katolik yang dilaksanakan pada awal Juni 2022, secara khusus STP Don Bosco meminta kepada LPM UIN Sunan Kalijaga untuk membimbing implementasi SPMI.

Permintaan STP Don Bosco menjadi pertimbangan kuat mendapatkan program ini juga karena berjarak dekat dengan IAIN Manado yang pernah menyampaikan beberapa pertanyaan terkait beberapa perubahan regulasi yang memaksa perguruan tinggi menyesuaikan diri dalam implementasi SPMI. Berbagai pertimbangan ini, akhirnya rapat internal tim LPM UIN Sunan Kalijaga memutuskan untuk melaksanakan program penguatan kerjasama dengan sharing program pengelolaan mutu ke STP Don Bosco Tomohon dan IAIN Manado.

Selanjutnya proses asesmen dilaksanakan LPM UIN Sunan Kalijaga kepada dua perguruan tinggi di atas terkait spesifik tema yang diperlukan, waktu pelaksanaan, dan strategi program. STP Don Bosco membutuhkan materi SPMI dan bagaimana penyusunan dokumen standar mutu perguruan tinggi dan menentukan waktu pelaksanaan kegiatan pada Sabtu, 25 Juni 2022. Sementara IAIN Manado membutuhkan sharing terkait SPMI, Akreditasi khususnya regulasi baru tentang Lembaga Akreditasi Mandiri (LAM), Audit Mutu Internal (AMI) dan Merdeka Belajar Kampus Merdeka (MBKM) mulai dari aspek penetapan sampai dengan evaluasi, dengan waktu pelaksanaan kegiatan pada Selasa, 28 Juni 2022. Hari Minggu sampai Senin, 26 sampai dengan 27 Juni 2022, dimanfaatkan oleh tim LPM untuk mendiskusikan materi dan metode sharing, terutama untuk IAIN Manado dengan target 4 materi besar dapat tersampaikan semua dengan optimal. Selain persiapan materi, waktu juga dimanfaatkan untuk finalisasi dokumen standar mutu UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta khususnya standar internasional AUN-QA, FIBAA, ASIIN, IABEE, dan ASIC.

Tujuan penguatan kerjasama ini yakni untuk penguatan Kerjasama melalui Sharing Program Mutu di Perguruan Tinggi. Selain itu yakni mengenalkan SPMI dan best practice implementasi SPMI di UIN Sunan Kalijaga di STP Don Bosco Tomohon dan IAIN Manado.

Penguatan Kerjasama dengan Sharing Program Pengelolaan Mutu di STP Don Bosco Tomohon dan IAIN Manado berjalan baik dan lancar. Hasil kerjasama dengan sharing program pengelolaan mutu diantaranya pemahaman tentang SPMI, MBKM, Akreditasi, dan Audit Mutu Internal. Selain kegiatan sharing, sekaligus dilaksanakan penandatanganan MoU antara LPM UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta dengan LPM STP Don Bosco Tomohon.