UIN Sunan Kalijaga Menghargai Civitas Akademik Teladan Mutu dalam Puncak Dies Natalies yang ke-72 tahun

Tahun 2023 UIN Sunan Kalijaga sudah mencapai usia 72 tahun. Dalam rangka mensyukuri kelahiran ke-72 ini diadakan beberapa kegiatan akademik dan non-akademik yang mengusung tema “Pemimpin dan Warga Bangsa”. Kegiatan tersebut antara lain : berziarah ke makam UIN di Kadisoka, aneka perlombaan (lomba pingpong, futsal, catur dan seni kaligrafi). Ziarah ke makan Sunan kalijaga di Kadilangu (Demak), sepeda gembira dan jalan sehat di lokasi kampus terpadu Pajangan yang dimeriahkan denga pentas musikdan pembagian doorprise.

Puncak acara mensyukuri kelahiran UIN Sunan Kalijaga yang ke-72 diperingati dengan menggelar Rapat Senat Terbuka di Gedung Prof. Amin Abdullah UIN Sunan Kalijaga pada Selasa, 26 September 2023. Rektor UIN Sunan Kalijaga, Prof. Al Makin dalam Orasi Ilmiahnya menyampaikan, banyak prestasi yang telah diraih UIN Sunan Kalijaga dalam usianya 72 tahun ini. Semua prestasi diterima dengan rasa syukur dan tenang. Seperti kata Sunan Kalijaga “kita ikuti air mengalir, keli ananging ora keli” dalam Serat Lokajaya. Maka UIN Sunan Kalijaga akan terus mengingat dan menerapkan ungkapan Sunan Kalijaga tersebut. Air menjadi komponen utama juga dalam Tao Te Ching, air bisa mengikis batu karang. Dan juga menjebol bendungan. Namun UIN Sunan Kalijaga akan tetap tenang, jernih, dan dalam.

Dalam Rapat Senat Terbuka tersebut terdapat penyerahan penghargaan Anugerah Mutu oleh UIN Sunan Kalijaga. Anugerah Mutu merupakan kegiatan pemberian penghargaan kepada unit-unit dan civitas acedemica(dosen, tenaga kependidikan, dan mahasiswa) di lingkup UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta yang sudah menerapkan sistem penjaminan mutu dengan konsisten. Kegiatan ini merupakan salah satu upaya Lembaga Penjaminan Mutu dalam mengapresiasi sivitas akademika dan unit-unit yang telah dengan luar biasa bekerja sesuai dengan sistem penjaminan mutu ISO 9001:2015 dan sudah melakukan continuous improvement.

Selain hal tersebut di atas, kegiatan pemberian Anugerah Mutu merupakan sebuah ajang yang tepat untuk menunjukkan berbagai prestasi dan best practices dari unit-unit di lingkungan UIN Sunan Kalijaga. Prestasi dan best practices tersebut diaharapkan dapat menggerakkan unit-unit yang lain untuk selalu melakukan peningkatan kualitas dan dapat menjadi pendorong untuk selalu menerapkan sistem penjaminan mutu.

Untuk memberikan penghargaan ini dilakukan penilaian terhadap unit kerja, dosen, tenaga kependidikan, maupun mahasiswa yang dipandang sudah konsisten menerapkan sistem penjaminan mutu. Penilaian berpedoman pada kriteria yang dirumuskan oleh Tim Lembaga Penjaminan Mutu dan Pimpinan UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta, selanjutnya hasil penilaian dan pemberian anugerah mutu dilaksanakan saat peringatan hari kelahiran UIN Sunan Kalijaga Yogyakarta pada tanggal 26 September 2023.

Penghargaan Anugerah Mutu tahun ini LPM membagi dalam beberapa kategori, antara lain Fakultas teladan mutu, Prodi teladan mutu, Dosen teladan mutu, Tenaga Kependidikan teladan mutu, Mahasiswa teladan mutu, Auditor teladan mutu, Pengendali Sistem Mutu teladan mutu dan Unit teladan mutu.